--> Skip to main content

Amanah Allah Kepada Manusia

Sebuah artikel dari atmosferku.com berjudul Amanah Allah Kepada Manusia. Semoga bermanfaat, dan menjadi informasi agar kita menjadi pribadi yang lebih baik dan lebih mendekatkan kita pada Sang Khalik.
 
Amanah Allah Kepada Manusia
Kemarin saya berkeliling jogja melihat banguna-bangunan yang semakin padat. lalu lalang beratus-ratus bahkan ribuan manusia di jalanan, di kampus, di sekolah, di warung makan. Ngobrol dengan sesama dan saling berinteraksi dengan satu sama lain. Luar biasa ya Manusia! Dengan segala hawa nafsunya yang liar di anugrahi amanah yang besar sama Allah. Kenapa bisa ya? padahal kita sebagai manusia sering kali berbuat khilaf bahkan malah hampir setiap hari manusia selalu melanggar amanah Allah. Tetapi kenapa ya Allah percaya?  kenapa Amanah Allah Kepada Manusia?

Malaikat tidak bisa menikah, menganalisa, berkreasi, bersedekah, silaturahim, istighfar, membangun peradaban dan lain-lain. Dengan segala kelebihannya, karena itulah manusia yang dipilih untuk menjadi wakil Allah di muka Bumi, bukan malaikat. Properti di muka Bumi pun hanya boleh dikelola dan dibeli oleh manusia. Emang ada ceritanya, malaikat ngambil KPR, Hehehe..

Terlihat jelas di sini, betapa besarnya kepercayaan Allah kepada manusia. Bumi yang sedemikian luas dan penuh dinamika, ternyata hanya boleh dikelola oleh manusia. Besarnya kepercayaan ini hendaknya membuat kita semakin optimis dan semakin antusias. Nggak malas!
Karena, ya nggak main-main. Ini amanah yang grand dan exclusive langsung dari Allah.

Bayangkan saja, Anda diamanahi dan ditunjuk sebagai master franchise KFC se-Jakarta. Antusias nggak?Pasti antusias! Kalau se-Indonesia? Lebih antusias lagi! Lha, amanah dari Allah untuk anda bukan se-Jakarta ataupun se-Indonesia, melainkan seantero Bumi! Teramat besar!
Jangan sampai, amanah yang sedemikian besar,dijalankan dengan antusiasme yang begitu kecil! Nggak klop! Ayoo Semangat!! ------ [ dari sahabatmu Ippho Santosa] 

Allah percaya kepada kita manusia, karena kita manusia punya akal untuk bisa memohon ampunan dan berusaha untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama. Jika Allah percaya kepada kita, Allah memberikan bonus berupa Syurga. Jika tidak, ya pasti Neraka lah.

Demikianlah artikel dari atmosferku.com tentang Amanah Allah Kepada Manusia. Jika Anda menyukai dan juga bermanfaat untuk yang lain informasi ini, mohon share dengan memberikan like, twit atau berkomentar di bawah ini sehingga bisa menjadi referensi bagi sahabat semua di jejaring sosial Anda. Satu kebaikan anda dan orang lain melakukannya, anda akan mendapat pahala yang sama. Terima kasih. 
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar