Puisi, Pagi Ini
Pagi Ini
Photo oleh Yogi Permana |
Pilar cakrawala membahana
Langit kian bicara tentang misteri
Yang berada dalam kerinduan di hari ini
Pagiku...
Kau slalu berbicara tentang misteri cinta
Dan kau pun tak pernah lupa tentang misteri kematian
Jikalau ada kesatria dalam hidupku
Takkan ku biarkan pagi ini
Aku risau memikirkan dilema
Jikalau fajar mulai bangun dari tidurnya
Baca Juga : Puisi, Gadis Jalanan
Akan ku titipkan salam rindu untuk merdunya kicauan mentari
Burung itu tak pernah lelah
Mengejar awam dalam diam
Mengejar mimpi dalam harapan
Yang kurasa dalam perjuangan
Jikalau hidup adalah sapaan pagi
Aku hanya ingn menyapa
Semoga pagi adalah laksana malam yang terindah
Terima kasih telah membaca puisi Pagi Ini
Oleh
Dianti Faturrohmah |