--> Skip to main content

Game-Game Buatan Anak Negeri yang Didownload Jutaan Kali

Game-Game Buatan Anak Negeri yang Didownload Jutaan Kali

Game-Game Buatan Anak Negeri yang Didownload Jutaan Kali - Zaman teknologi sperti sekarang ini, menjadi sangat mudah untuk berkreasi. Apalagi berkreasi dibidang produk digital. Apalagi eranya Smartphone, dimana sebagian besar orang sudah memastikan diri dengan mengaksesnya setap hari. Bahkan, smartphone sudah menjadi kebutuhan primer dimasa sekarang ini, sejak hadirnya tekhnologi android, malah semakin intens kedekatan antara smartphone dan si empunya.

Istri, suami, anak, ataupun sahabat, sudah mulai tergantikan oleh kehadiran smartphone. Dimana saat mereka saling bertemu, tak jarang yang malah fokus dengan smartphone masing-masing. Oleh karena itu, para pengempang seperti aplikasi android berbondong-bondong untuk membuat sebuah aplikasi yang nantinya sering digunakan oleh para pecandu smartphone.

Bukan hanya dari luar negeri saja yang telah berhasil membuat aplikasi yang mampu diunduh oleh jutaan pemakai android, namun juga dai Indonesia. Penasaran bukan, aplikasi apa saja yang pernah dibuat oleh anak bangsa? dan sudah diunduh jutaan?

Berikut 7 aplikasi buatan anak negeri yang sudah didownload jutaan kali


1. Bus Simulator Indonesia, game yang sudah didownload 5 juta kali

Game-Game Buatan Anak Negeri yang Didownload Jutaan Kali
kaskus.co.id

Bus Simulator Indonesia merupakan sebuah permainan simulasi yang akan membawamu mendapatkan pengalaman mengemudikan bus di jalanan Indonesia. Grafik 3D yang sudah mumpuni seperti game-game buatan orang luar negeri dan untuk detailnya sungguh realistis. Jadi, asal tau saja jika Bus Simulator Indonesia ini sudah diunduh 5 juta kali, mantap kan?

Masih ingat kan sama fenomena yang begitu viral dari anak sampai orang dewasa ketika melihat bus, terus berteriak, "om telolet om"? Nah, dalam game ini, selain di jalanan kota-kota di Indonesia, kamu juga bisa memainkan klakson telolet tersebut.

2. Tebak Gambar sudah didownload 10 juta kali

Game-Game Buatan Anak Negeri yang Didownload Jutaan Kali
rebanas.com

Tebak gambar merupakan game yang asah otak ringan dengan menebak gambar yang disusun sedemikian rupa sehingga menimbulkan sebuah kosakata baru yang diadaptasi dari istilah sehari-hari, ungkapan lucu, ataupun berupa isu serta tren dan peristiwa yang sedang terjadi.

Game yang full berbahasa Indonesia ini sangat kreatif dan unik dalam menguji otakmu untuk bisa menemukan jawaban dari setiap soal yang ada di game. Sehingga perlu untuk berpikir yang anti mainstream juga, agar bisa mendapatkan susunan kata yang benar. Dan perlu diketahui juga jika game ini telah diunduh sebanyak 10 juta kali. Waow banget kan?

3. TTS Lontong, game yang sudah didownload 5 juta kali

Game-Game Buatan Anak Negeri yang Didownload Jutaan Kali
Buat yang penggemar Cak Lontong nih, ada aplikasi game juga lho. Namanya TTS Lontong. Pernah nonton acara Waktu Indonesia Bercanda di Net, persis kaya gitu TTSnya. Soalnya TTSnya itu punya kepanjangan Teka Teki Sulit. Memang sulit banget, bisa stress, tapi menghibur. Pokoknya cara berpikirmu harus diluar nalar dan kebiasaan. Hehehehe....

Dan aplikasi yang benar-benar mengasah otak ini telah do download sebanyak 5 juta kali. 

4. Tahu Bulat, permainan yang sudah didownload 5 juta kali

Game-Game Buatan Anak Negeri yang Didownload Jutaan Kali
Duniaku.net
Nah yang satu ini malah lebih unik, bahkan tidak ada bayangan sama sekali jika akan dibuat aplikasinya. Sebuah simulasi jual beli dari pedagang yang fenomenal dan begitu viral. Tau Tahu Bulat kan ?

Sama sekali tidak ada pikiran tho untuk membuat aplikasinya, namun anak negeri sudah membuatnya, dan diunduh banyak kali. Game Tahu Bulat ini merupakan game yang seakan-akan menjadi pemainnya seorang penjual Tahu keliling tersebut. Targetmu yakni menjadi penjual yang sukses dengan mendatangkan pembeli sebanyak-banyaknya.


Game ini mudah, tapi butuh kesabaran serta ketelatenan. Karena kamu harus memasak tahu bulat, kemudian menjual tahu bulat, terus jika sudah dapat banyak duit diinvestasikan agar bisnis lebih berkembang, serta kamu mesti mengembangkan resep. Dan game fenomenal ini sudah ddownload sebanyak 5 juta kali.

5. Duel Otak, Didownload sebanyak 5 juta kali

Game-Game Buatan Anak Negeri yang Didownload Jutaan Kali
Liputan6.com
Duel Otak merupakan sebuah permainan kuis yang mengasah otak. Serunya lagi, kamu bisa memainkannya bersama temanmu. Ini bisa untuk menentukan siapa yang tercerdik. Selain bermain game, akan ada banyak pengetahuan yang akan kamu dapat juga.

Dalam Duel Otak, ada dua tipe duel yang bisa dipilih: klasik dan taktis. Cara bermainnya sih sama. Pemain akan diberi pertanyaan dan memilih jawaban paling benar dari empat pilihan jawaban. Namun, dalam mode taktis, pemain akan dapat menggunakan 3 pilihan bantuan yang disebut trik. Dan game duel otak ini telah diunduh sebanyak 5 juta kali.

6. Warung Chain, game yang sudah didownload 1 juta kali

Game-Game Buatan Anak Negeri yang Didownload Jutaan Kali
Duniaku.net
Game yang satu ini merupakan game mengenai manajemen waktu yang memiliki konsep sama seperti Ramen Chain. Kedua permainan ini memang dikembangkan oleh pengembang yang sama yaitu Touchten. Didalam game ini, kamu akan menjadi pemilik warung atau warteg dan kamu harus melayani semua pembeli dalam waktu yang sangat terbatas.

Untuk grafisnya tidak kalah dengan permainan serupa, tentunya game ini wajib dimainkan bagi kamu yang suka game semacam Kitchen Story dan Ramen Chain. Apalagi didalam game ini pelanggan warungnya sangat mencerminkan orang lokal. Game Warung Chain ini telah diunduh sebanyak 1 juta kali.

7. Dress Up Diary : Love Stor, game yang sudah didownload 1 juta kali

idntimes.com
Aplikasi yang terakhir ini merupakan game khusus anak cewek ya, atau mungkin buat anak cowok yang kecewekan. Hehe...

Yaitu Game Dress Up Diary: Love Story. Permainan dengan pengunduh di playstore sebanyak 1 juta ini mempunyai grafia yang mantap.

Misi dari permainan ini, kamu harus menemukan pakaian yang paling pas untuk karaktermu. Ditambah lagi dengan tema Love Story, yaitu karaktermu akan menjalani pengalaman romantis alias dating. Makanya kamu disini harus bisa menciptakan kreasi terbaik sehingga menjadi karakter secantik mungkin!

Nah, itulah beberapa game-game yang dibuat oleh anak dan sudah di download sebanyak jutaan kali. Perlu dicoba game-game tersebut, untuk mengisi kekosongan. Dan pasti masih ada game-game buatan anak negeri lainnya.

  
Penulis : Yogi Permana
 
pustaka :
Idntimes
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar