--> Skip to main content

Resensi Buku From Baper To Super, Buku yang Isinya Tidak akan Expired Ditelan Jaman

Buku yang Isinya Tidak akan Expired Ditelan Jaman, dan cocok untuk semua kalangan


Resensi Buku From Baper To Super, Buku yang Isinya Tidak akan Expired Ditelan Jaman


Judul buku         : From Baper To Super
Jumlah halaman 
: 125 halaman
Penulis              : Tim Penulis Pengusaha Kampus Writerpreneur
Penerbit  : PKW Publishing
Editor  : Endang Sriwulan & Wildan Fuady
Desain Cover  : Dini Nuzulia Rahmah
Layout  : Wildan Fuady
Tahun Terbit  : Cetakan ke 1, February 2017
ISBN  : 978-602-6558-01-5
Harga  : Rp 50.000,-

Atmosferku.com - Menyenangkan bisa membaca buku karya teman sendiri, ada rasa tersendiri karena bisa menyelami sendiri hasil karya teman kita, ada semangat yang ditularkan mungkin itu lebih tepatnya. Seakan teman mu mengatakan melalui bukunya “hai...aku udah punya karya, ayo dong semangat belajar nulis nya” atau “ayo..karya kamu kapan terbitnya?” kira –kira seperti itu.

Buku from baper to super adalah karya dari beberapa penulis muda yang digabungkan dalam satu buku. Buku ini banyak berseliweran di beranda facebook saya. Dalam hati saya berkata, ingin sekali bisa membeli dan membaca karya teman-teman saya. Namun, karena satu dan berbagai hal belum bisa saya miliki.

Ternyata Allah menjawab getaran hati kecil saya dan suatu ketika salah satu penulis dari buku ini menawarkan untuk membuat resensi dari buku ini. Dan saya mendapatkan buku ini dengan gratis.. woow! Bila diilustrasikan, mungkin saat itu ekspresi saya seperti nobita yang mendapat nilai 100. Hehe..

Dari judulnya kita sudah bisa membayangkan isi dari buku ini, from baper to super adalah suatu ajakan dari teman-teman penulis untuk bisa menyikapi sifat baper ini menjadi lebih positif bukan malah menjadi negatif. Terutama bagi generasi muda, pada fase usia kritis yang mudah terombang ambing oleh kondisi sehingga mudah merasa galau atau baper tadi.

GENRE BUKU

Buku From Baper To Super merupakan buku nonfiksi bergenre Motivasi Islam. Dalam buku ini ada kisah-kisah hijrah dan kisah-kisah lainnya dari para penulis yang syarat akan nilai-nilai Islami 

SASARAN PEMBACA

Benar sekali, buku ini sangat cocok dibaca oleh usia-usia remaja menuju dewasa. Gaya bahasanya yang renyah. Persis seperti kita makan kripik, ambil lagi, ambil lagi. Eh... tau-tau habis. Siapa disini yang tidak suka ngemil? Sepertinya jarang yah. Nah, saya rekomendasikan buku ini sebagai buku cemlian yang bergizi, bergizi untuk seorang muslim, secara perlahan tapi pasti mampu merubah arah berfikir seseorang yang mudah galau, sedih, menyendiri di pojokan menjadi seseorang yang strong bin kuat menghadapi gejolak kehidupan..duh iile bahasanya hehe

21 kisah inspiratif yang menggugah hidup ada di buku ini, memang benar-benar mampu menggugah sanubarimu. Rasa yang disajikan sungguh berbeda, secara buku ini ditulis oleh penulis-penulis muda. So, auranya sangat dekat dengan kehidupan masa kini. Mungkin bahasa mudahnya “sesuai dengan audiens”

Cocok sekali untuk bahan bacaan temen-temen yang suka mengisi kajian, untuk hadiah bagi putra-putrinya atau untuk koleksi bacaan kita. Karena isinya tidak akan expired ditelan jaman. Oh, iya.. buku ini bukan hanya untuk usia remaja saja, tapi untuk dewasa dan orang tua pun..oks bingiit

TEMA

Ada beberapa tema besar dari buku ini, “be your self”, “Ayo, lebih baik”, “Bersama keluarga” dan “Untuk masa depan”. Setiap tema besar itu, membimbing kita pembaca untuk menelaah kembali, menyelami kembali tentang keimanan kita, tentang kecintaan kita terhadap islam, tentang tujuan hidup kita kembali. Sehingga keimanan kita lebih “fresh”. Ketika membaca buku ini, saya merasakan seperti masuk ke ruang atm disiang bolong. Adeuuh segerr. Penginnya berlama-lama, eh..udah ada orang yang ngantri di luar. Hehe

Ketika menutup buku ini, seperti ada perasaan yang hilang, saya pun berkata ”hmm.. udah habis ya” karena ringan sekali bahasanya, tapi berat sekali maknanya yaitu bagaimana baper-baper yang senantiasa menempel di badan kita, bisa kita olah menjadi sesuatu yang amazing. Pasti penasaran kan, dengan isinya.

KELEBIHAN

Buku ini ditulis oleh 21 Penulis muda dari Tim Pengusaha Kampus Writepreneur, menyajikan pembahasan-pembahasan yang berbeda disetiap Subbabnya. Jadi, akan ada banyak tipe kepenulisan dan cara pandang dari tiap penulis. Para pembaca jadi tidak bosan dengan gaya bahasa.

Selain itu, buku From Baper To Super juga syarat akan makna dan manfaat, bagaimana mengatasi baper akut untuk menjadi pribadi yang super sesuai dengan kaidah-kaidah ajaran Islam. Dari keseharian, bahkan pengambilan perumpamaannya pun ada nilai-nilai pengetahuan alamnya. 

KELEMAHAN

Sayangnya, buku sebagus ini tidak dijual di toko-toko buku ternama. Sehingga, untuk mencari atau mendapatkan buku ini mesti langsung menghubungi penulisnya. Meskipun ada dibeberapa kota besar, namun pembaca mesti mencari informasi dahulu tentang penulis-penulisnya. 

Buku ini juga belum full color alias masih hitam putih, baru sampul yang berwarna. Kalau buku sebagus ini full color, akan lebih sempurna. 

KESIMPULAN 
 

Kesimpulannya, buku ini recomended untuk dibaca karena syarat akan makna dan manfaat, serta mampu menjadi pembangkit self motivation.

Saya kutip sedikit yah, tulisan yang menarik

“Mungkin itulah yang dilakukan ulat di dalam kepompong, karena telah melakukan kerusakan dengan memakan dedaunan, yang berakibat berkurangnya pembentukan oksigen oleh tumbuhan. Ia menyadari kesalahannya, kemudian Allah membuat ulat menjadi sangat cantik dan indah dengan menjadi seekor kupu-kupu. Setelah menjadi kupu-kupu, ia juga akan berteman dengan makhluk cantik yakni bunga-bunga indah dan mempesona. Itu hadiah dari Allah untuk makhluk – Nya yang yakin pada Kuasa Nya (hal.20)

Indah yah, perumpaannya. banyak hal mengejutkan lain yang akan kita temui dibuku tersebut. karena sungguh buku adalah teman duduk mu yang paling baik. Maka buku ini adalah salah satu buku menarik untuk menemani soremu bersama secangkir kopi dan sepiring cemilan. Eh,,Tanpa terasa akhirnya kamu sampai ke halaman terakhir. So...Happy read all



Penyunting Yogi Permana


Terima kasih ya telah menyempatkan waktu untuk membaca artikel Resensi Buku From Baper To Super, Buku yang Isinya Tidak akan Expired Ditelan Jaman
Mari menjadi pahlawan penyebar kebaikan dengan men-SHARE artikel Ini. Semoga rezeki berlimpah untuk sahabat yang sudah menjadi pahlawan penyebar kebaikan. Aamiin
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar