--> Skip to main content

Cara Membuat Gelang Paracord dengan Tali Selang-Seling 2 Warna

Cara Membuat Gelang Paracord dengan Tali Selang-Seling 2 Warna

Cara Membuat Gelang Paracord dengan Tali Selang-Seling 2 Warna - Kalau kamu seorang pecinta alam atau seorang pecandu asesoris tidak akan asing dengan yang Namanya gelang paracord. Gelang yang terbuat dari tali, seringkali terlihat unik dengan anyaman-anyamannya yang begitu inovatif.

Selain anyamannya, biasanya juga para pengrajinnya membuat dari dua buah tali yang berbeda warna, biar menghasilkan gelang yang enak dipandang mata serta elegan.

Sebelumnya mari kita artikan dulu, apa itu Paracord? Paracord ini berasal dari kata Parachute Cord atau dalam Bahasa Indonesia disebut tali parasut. Tali Paracord ini mempunyai sifat yang sangat fungsional (banyak gunanya), ringan, kuat dan elastis. Sehingga sangat cocok untuk keperluan kegiatan-kegiatan survival atau petualangan.

Makanya buat kamu yang suka aktivitas di lapangan dan seorang pecinta alam biasanya tau dengan tali Paracord ini. Sering juga mereka menggunakannya menjadi Gelang Paracord.

Baca Juga :  Tutorial Membuat Gelang Tali Sederhana - Gelang Paracord

Bagi orang lapangan atau orang survival, akan sangat membutuhkannya misalnya untuk memasang tenda, membuat jebakan, bisa menjadi pengganti tali sepatu yang rusak. Oleh karena itu Tali Paracord merupakan tali yang wajib dibawa.

Namun, dalam berjalannya waktu dengan meningkatnya kreatifitas, banyak yang membuat Gelang atau kalung Paracord untuk kemudian dijual kembali. Bagaimana cara membuatnya? Yups, kita akan belajar bagaimana membuat Gelang Paracord dengan tali selang-seling dua warna. Mantap kan???

Baca Juga : Cara Membuat Piring Lidi, Bisa menjadi Peluang Usaha Buatmu


Untuk mempermudah dalam pembuatannya, dan lebih mantep, kita simak saja video dibawah ini, kalua memggunakan gambar atau foto akan sulit dipahami. Mari kita simak video cara membuat gelang paracord dengan tali selang-seling 2 warna.



  

Penulis : Yogi Permana
Jangan Lupa Tersenyum
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar