--> Skip to main content

Nih, 3 Cara untuk Mengobati Rasa Jenuh atau Bosan yang menjadi Penyebab Virus Kemalasan

Kapan terakhir kamu merasakan Jenuh dan Bosan karena rutinitas? cara mengobatinya gimana? atau malah belum teratasi?

Nih, 3 Cara untuk Mengobati Rasa Jenuh atau Bosan yang menjadi Penyebab Virus Kemalasan

Nih, 3 Cara untuk Mengobati Rasa Jenuh atau Bosan yang menjadi Penyebab Virus Kemalasan - Apa kamu pernah merasakan rasa Jenuh? atau rasa Bosan mungkin? sepertinya setiap orang pernah merasakan rasa jenuh maupun rasa bosan. Tidak hanya kamu, bahkan yang saling jatuh cinta aja bisa dihinggapi rasa bosan satu sama lainnya. Hehe..

Ketika rutinitas sudah begitu padat dan itu-itu aja, bersiaplah menerima tamu yang tidak diundang, yakni rasa jenuh dan bosan. Makanya orang melakukan traveling atau menjalankan hobinya, itu semua dilakukan untuk membuang rasa jenuh.

Perasaan jenuh atau bosan emang harus segera diatasi. Jangan terlalu lama ditunda-tunda. Bila tidak segera diatasi, ini akan membuatmu terjatuh pada kubangan kemalasan yang cukup mengurangi produktifitasmu. Kamu kan pasti tahu kalau penyakit malas itu sulit diobati.

Itulah sebabnya, sebelum kemalasan menjadi akut dan semakin susah diobati, kamu harus bisa menyembuhkan dirimu sendiri dari rasa malas. Berikut ini ada 3 cara untuk bisa mengobati rasa jenuh atau bosan yang bisa menjadi penyebab virus kemalasan.


Pertama, kamu mesti identifikasi terlebih dulu apa saja penyebab kejenuhan. Terus, carilah alternatif solusi atas penyebab kejenuhan tersebut. Sekiranya karena pekerjaan yang monoton, Kamu bisa berkonsultasi dengan atasan atau dengan rekan kerja agar diberlakukan job rotation. Ini Boleh dicoba.

Baca Juga :  7 Tips Mengatasi Rasa Malas saat Bekerja


Janganlah menganggap jenuh sebagai masalah yang permanen. Bagaimanapun kita harus berusaha untuk selalu berpikir positif. Dengan kata lain, cobalah untuk mengambil hikmah dari setiap kejadian. Mungkin ada sesuatu yang bermakna di sana. Misal, dengan lama bekerja disuatu tempat, kamu mendapatkan banyak ilmu dan banyak pengalaman di sana. Atau luasnya pergaulan dengan teman-teman yang baru. 

Kedua, kembangkan kreativitas. Maksudnya, buatlah sesuatu yang baru berdasarkan posisimu. Sebagai contoh, jika kamu seorang supervisor di perusahaan, maka kamu dapat bereksperimen dalam membuat susunan tugas dan tanggung jawab pada tim.

Ketiga, Hilangkan kejenuhan dengan rutin berolahraga. Ya, benar, cukup berolahraga. Karena tidak ada ceritanya olahraga bisa menyebabkan badan lemas dan malas, apalagi olah raga yang sesuai dengan minatmu.

Hmm jangan salah ya, tidak jarang orang justru merasa kesal dan emosional jika harus diam begitu saja, tidak memiliki kegiatan apapun. Betul apa betul?

Baca Juga :   Beberapa Hal yang perlu Kamu Coba, agar Mood dan Semangatmu Tetap Sama pada Hari Senin

Kamu yang jarang berolahraga, sebaiknya memulainya dari sekarang.Rasakan-lah efeknya, kamu akan lebih fresh dan lebih punyai power ketimbang yang tidak atau jarang berolah raga.

Ya, lakukan aktivitas olahraga yang kamu sukai aja terlabih dahulu. Jangan merasa terpaksa. Meskipun hanya lari di pagi hari mengitari kompleks rumah, ini cukup signifikan untuk mengubah suasana hati (mood).

Siap praktek? 

  
PustakaTelegram Ippho Santosa
Jangan Lupa Tersenyum
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar