--> Skip to main content

12 Golongan Orang yang di DO'A kan oleh Para MALAIKAT, Semoga KITA minimal BISA Masuk Salah Satunya

12 Golongan Orang yang di DO'A kan oleh Para MALAIKAT

12 Golongan Orang yang di DO'A kan oleh Para MALAIKAT, Semoga KITA minimal BISA Masuk Salah Satunya - Coba siapa yang tidak ingin doanya dikabulkan? apalagi kalau sampai para Malaikat juga ikut mendoakan. Rasanya akan lebih mustajab, jika Malaikat juga membantu kita.

Tau kan Malaikat? Ciptaan Allah yang paling taat. Kalau mendoakan kita yang baik-baik, apa nggak didengarkan Allah? Menurut saya sih didengarkan, karena doa dari Ciptan-Nya yang paling taat.

Sungguh beruntung jika kita bisa menjadi salah satu orang yang di doakan oleh para Malaikat. Semoga kita menjadi salah satunya ya? Aminkan dalam hati.

Mungkin nggak, orang kaya kita menjadi salah satu Golongan Orang yang di doakan oleh para Malaikat?


Sedangkan sampai saat ini, doa-doa kita pun selalu yang berhubungan dengan dunia. Yang mendapatkan pekerjaan lah, yang berdoa agar gajinya naiklah, yang berdoa punya istri yang cantik lah, atau malah ingin bisa punya rumah, mobill, dan sebagainya.

Baca Juga : Kita sering Mengabaikan Kode dari Allah

Ingat ya, jika Allah lebih tau apa yang kita butuhkan, bukan yang kita inginkan. Makanya, malaikatpun seakan tidak mendoakan kita. Jadi secara tidak sadar, apa yang sebenernya dibutuhkan selalu tersedia. Akan tetapi, kita hanya memikirkan apa yang diinginkan saja. Iya nggak sih?

Makanya kita sering mengatakan doa-doa tidak dikabulkan, karena terpusat pada keinginan, alias hawa nafsu semata.

Sebaiknya lebih ikhlas lagi, berdoa sesuai dengan apa yang dibutuhkan. Meminta hal yang baik, terutama memintalah untuk selalu berpegang teguh pada tali Agama Allah, selalu dalam lingkungan orang-orang yang bisa membuat kita bertambah tingkat ketakwaannya.

Tidak ada yang tidak mungkin bagi Allah, jika kita mau merubah pola berdoanya. Selain itu ada juga beberapa hal yang sepertinya mesti kamu lakukan, menjadi pola baru, agar kamu menjadi salah satu dari 12 golongan orang yang di doakan para Malaikat. Simak ya, apa saja ke 12-nya itu?


1. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang pertama, Orang yang tidur dalam keadaan bersuci.


“Barangsiapa yang tidur dalam keadaan suci, maka malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya. Dia tidak akan bangun hingga malaikat berdoa ‘Ya Allah, ampunilah hambamu si fulan karena tidur dalam keadaan suci”. (HR Imam Ibnu Hibban dari Abdullah bin Umar) 

Jadi sebelum kita tidur, sebaiknya kita berwudlu terlebih dahulu, selain untuk menjaga diri kita saat tidur. Juga menjadi satu hal yang membuat Malaikat mendoakan kita.

2. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang kedua, Orang yang sedang duduk untuk menunggu waktu shalat. 


Menunggu waktu sholat dengan duduk yang khusyuk sambil berdzikir itu sangat baik. Mungkin sekarang sambil menunggu iqomah terkadang kita malah mainan handphone.

Baca Juga : 11 Pertanda matinya hati, maka Segeralah Sadari Secepatnya Sebelum Semua Terlambat


Jadi, sekarang saatnya melakukan perubahan itu, dengan khusyuk sampai iqomah dikumandangkan.

Dalam sebuah hadits ,

“Tidaklah salah seorang diantara kalian yang duduk menunggu shalat, selama ia berada dalam keadaan suci, kecuali para malaikat akan mendoakannya ‘Ya Allah, ampunilah ia. Ya Allah sayangilah ia’ (HR Imam Muslim dari Abu Hurairah, Shahih Muslim 469)

3. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang ketiga, Orang-orang yang berada di shaf barisan depan di dalam shalat berjamaah. 


Hayooo, siapa coba yang berangkat jamaah datangnya mepet, dan memilih di shaf yang paling belakang? (itu saya banget, bahkan jamaah saja jarang).

Tulisan yang menjadi cambuk untuk penulis sendiri, semoga kita semua bisa melaksanakan sholat berjamaah dan berdiri di shaf paling depan.

“Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bershalawat kepada (orang – orang) yang berada pada shaf – shaf terdepan” (Imam Abu Dawud (dan Ibnu Khuzaimah) dari Barra’ bin ‘Azib)

4. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang keempat, Orang-orang yang menyambung shaf pada sholat berjamaah (tidak membiarkan sebuah kekosongan di dalam shaf).


Sebelum sholat berjamaah, sering sekali Imam mengatakan untuk merapatkan shaf terlebih dahulu, hal ini agar tidak ada ruang kosong antar jamaah. Ternyata mempunyai maksud baik.

“Sesungguhnya Allah dan para malaikat selalu bershalawat kepada orang-orang yang menyambung shaf-shaf” (Para Imam yaitu Ahmad, Ibnu Majah, Ibnu Khuzaimah, Ibnu Hibban dan Al Hakim meriwayatkan dari Aisyah)

5. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang kelima, Para malaikat mengucapkan ‘aamin’ ketika seorang Imam selesai membaca Al Fatihah. 


“Jika seorang Imam membaca ‘ghairil maghdhuubi ‘alaihim waladh dhaalinn’, maka ucapkanlah oleh kalian ‘aamiin’, karena barangsiapa ucapannya itu bertepatan dengan ucapan malaikat, maka ia akan diampuni dosanya yang masa lalu” (HR Imam Bukhari dari Abu Hurairah, Shahih Bukhari 782) 

Baca Juga :  Tanda-Tanda kalau Kamu termasuk dalam Kategori Orang-Orang yang Tulus

Jangan diam saja ya, ucapkan aamiin. Itu baik. Dan jangan dibuat untuk bercandaan, atau asal amin saja hanya karena kebiasaan.


6. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang keenam, Orang yang duduk di tempat shalatnya setelah melakukan shalat.


“Para malaikat akan selalu bershalawat ( berdoa ) kepada salah satu diantara kalian selama ia ada di dalam tempat shalat dimana ia melakukan shalat, selama ia belum batal wudhunya, (para malaikat) berkata, ‘Ya Allah ampunilah dan sayangilah ia'” (HR Imam Ahmad dari Abu Hurairah, Al Musnad no. 8106)

Setelah sholat jangan terus berdiri dan pergi, duduklah terlebih dahulu untuk berdzikir dan juga berdoa. Itu baik untukmu, selain menambah ketenangan hati, itu juga membuat Malaikat berdoa pada kita.

7. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang ketujuh, Orang-orang yang melakukan shalat shubuh dan ‘ashar secara berjama’ah.


“Para malaikat berkumpul pada saat shalat shubuh lalu para malaikat ( yang menyertai hamba) pada malam hari (yang sudah bertugas malam hari hingga shubuh) naik (ke langit), dan malaikat pada siang hari tetap tinggal. Kemudian mereka berkumpul lagi pada waktu shalat ‘ashar dan malaikat yang ditugaskan pada siang hari (hingga shalat ‘ashar) naik (ke langit) sedangkan malaikat yang bertugas pada malam hari tetap tinggal, lalu Allah bertanya kepada mereka, ‘Bagaimana kalian meninggalkan hambaku?’, mereka menjawab, ‘Kami datang sedangkan mereka sedang melakukan shalat dan kami tinggalkan mereka sedangkan mereka sedang melakukan shalat, maka ampunilah mereka pada hari kiamat'” (HR Imam Ahmad dari Abu Hurairah, Al Musnad no.9140)

Sholat berjamaah saat Shubuh dan Ashar, bagi beberapa orang ini sulit. Karena biasanya pas Ashar, bagi pegawai merupakan saat-saat yang krusial dengan laporan. Selain itu shubuh juga menjadi yang terberat, sering kali hanya melek, tapi tidak beranjak untuk berwudlu.

Nah, mulai sekarang sepertinya kita mesti merubah itu semua. Perlahan, niatkan. Bismillah..

8. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang kedelapan, Orang yang mendoakan saudaranya tanpa sepengetahuan orang yang didoakan.

12 Golongan Orang yang di DO'A kan oleh Para MALAIKAT

“Doa seorang muslim untuk saudaranya yang dilakukan tanpa sepengetahuan orang yang didoakannya adalah doa yang akan dikabulkan. Pada kepalanya ada seorang malaikat yang menjadi wakil baginya, setiap kali dia berdoa untuk saudaranya dengan sebuah kebaikan, maka malaikat tersebut berkata ‘aamiin dan engkaupun mendapatkan apa yang ia dapatkan’ (HR Imam Muslim dari Ummud Darda’, Shahih Muslim 2733)

Baca Juga : Jauhi 7 Perkara ini, Karena Bisa Menyebabkan Lemah Imanmu

Doa itu begitu mudah, modalnya cuma mau atau enggak. Jadi tidak ada alasannya untuk pelit dalam hal berdoa, doakanlah saudara-saudara kita, teman-teman kita. Siapa tau kita mendapatkan doa dari Malaikat, yang penting lakukan dan ikhlas.

9. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang kesembilan, Orang-orang yang berinfak atau bersedekah.


“Tidak satu hari pun dimana pagi harinya seorang hamba ada padanya kecuali 2 malaikat turun kepadanya, salah satu diantara keduanya berkata, ‘Ya Allah, berikanlah ganti bagi orang yang berinfak’. Dan lainnya berkata, ‘Ya Allah, hancurkanlah harta orang yang pelit'” (HR Imam Bukhari dan Imam Muslim dari Abu Hurairah, Shahih Bukhari 1442 dan Shahih Muslim 1010)

Mungkin karena ini juga ya, orang yang bersedekah menjadi semakin bernilai, karena Malaikat membantunya dan menyampaikan ke Allah dengan doa yang baik.

10. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang kesepuluh, Orang yang sedang makan sahur.


“Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bershalawat (berdoa ) kepada orang-orang yang sedang makan sahur” Insya Allah termasuk disaat sahur untuk puasa “sunnah” (HR Imam Ibnu Hibban dan Imam Ath Thabrani, dari Abdullah bin Umar)

Makan sahur emang penting, selain untuk menjaga kondisi tubuh saat akan berpuasa seharian, juga menjadi nilai ibadah. Ada doa dari para Malaikat bagi yang makan sahur.

11. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang kesebelas Orang yang sedang menjenguk orang sakit.

12 Golongan Orang yang di DO'A kan oleh Para MALAIKAT

“Tidaklah seorang mukmin menjenguk saudaranya kecuali Allah akan mengutus 70.000 malaikat untuknya yang akan bershalawat kepadanya di waktu siang kapan saja hingga sore dan di waktu malam kapan saja hingga shubuh” (HR Imam Ahmad dari ‘Ali bin Abi Thalib, Al Musnad 754)

Jangan malas menjenguk teman atau orang yang kita kenal sedang sakit. Datangilah, dan buat ia tersenyum melupakan sejenak dengan sakitnya. Selain itu, jangan lupa untuk mendoakannya juga agar cepat sehat wal'afiat, dan segera bisa beraktifitas lagi.


12. Golongan Orang yang di do'akan oleh para Malaikat yang kedua belas, Seseorang yang sedang mengajarkan kebaikan kepada orang lain.


“Keutamaan seorang alim atas seorang ahli ibadah bagaikan keutamaanku atas seorang yang paling rendah diantara kalian. Sesungguhnya penghuni langit dan bumi, bahkan semut yang di dalam lubangnya dan bahkan ikan, semuanya bershalawat kepada orang yang mengajarkan kebaikan kepada orang lain” (HR Imam Tirmidzi dari Abu Umamah Al Bahily).

Baca Juga : 8 MACAM REZEKI YANG SUDAH ALLAH JANJIKAN

ini juga, kenapa kita disarankan jangan pelit akan ilmu, selama kita tau, maka bagikanlah ilmu yang kita punya. Meskipun sedikit, itu baik buat kita. Karena tidak ada yang tau, saat berbagi ilmu, Malaikat mendoakan kita.

Untuk bisa melakukan kedua belas point diatas, mungkin tidaklah mudah untuk kita lakukan semua. Tapi selama diusahakan dan selalu berniat dalam hati, InshaaAllah bisa melakukannya. Semoga kita termasuk kedalam 12 golongan tersebut, minimal bisa menjadi Salah Satu diantaranya...Aamiin yaa rab.

Wallahu a'lam Bishawab...

  
Penulis : Yogi Permana
Jangan Lupa Tersenyum
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar